Warung Bebas

2013/04/11

Beberapa Keunikan Kartu Kredit

Kartu Kredit ? Apakah Anda sudah memilikinya atau menggunakannya ? Terlepas dari masalah apakah  sudah memiliki ataupun belum, pernahkan Anda mengira ternyata ada keunikan-keunikan yang ada pada sebuah alat pembayaran pengganti uang tunai tersebut.  Kartu kredit ini merupakan alat pembayaran pengganti uang tunai adalah terbuat dari plastic yang diberikan legalisasi oleh lembaga keuangan atau perbankan. Saat ini kartu plastik ini merupakan kartu yang dimiliki oleh jutaan bahkan ribuan orang di seluruh dunia termasuk juga Indonesia. Tetapi sekarang banyak opini yang memberikan informasi dan kesan negatif terhadap penggunaan kartu kredit, namun opini tersebut banyak didapat dari orang-orang yang sama sekali tidak memiliki dan pernah menggunakan kartu kredit tersebut.

Beda Kartu Kredit Dengan Kartu Charge

Keunikan Kartu Kredit
Sebenarnya kartu kredit tersebut adalah sama fungsi dan manfaatnya dengan kartu charge, kenapa ? Karena penciptaan atau cerita sejarah kartu kredit ini dimulai dengan ditemukan dan diperkenalkan yang bermula dari kartu charge tersebut. Prinsip kerjanya pun sama antara kartu kredit dengan kartu charge adalah pihak bank meminjamkan atau memberikan pinjaman uang sehingga uang tersebut bisa dipergunakan lebih dulu. Uang yang diberikan oleh pihak bank  itu bukan diambil dari rekening Anda, sehingga secara otomatis tidak akan mengurangi jumlah saldo yang ada dalam rekening tabungan Anda. Dalam proses pembayarannya, pihak bank akan memberikan tenggang waktu kurang lebih 30 hari lebih dengan mengirimkan surat pemberitahuannya terlebih dulu. Namun sekarang, banyak pihak bank yang memberikan keringanan dalam hal pelunasan pinjaman uang ini. Adalah dengan mencicil setiap bulan, namun ini pasti ada ketentuannya dan biasanya jika membeli barang di perusahaan jual beli yang memang menjadi merchant kartu kredit tersebut.

Keunikan Dalam Kartu Kredit

Biarpun sama dengan cara kerja kartu charge, ada beberapa keunikan dalam  cara kerja dari kartu kredit misalnya pada waktu datang jatuh tempo di mana semua transaksi yang menggunakan kartu kredit harus dibayarkan secara full, pihak bank memberikan keringanan kepada pemilik kartu kredit tersebut untuk tidak mambayar semua tagihannya melainkan membayar tagihan yang sesuai dengan kemampuan keuangan pemilik kartu kredit tersebut sebesar 10% dari total tagihan kartu kredit yang harus dilunasi. Kenapa demikian ? Ini sesuai dengan peraturan yang dikeluarkan dan telah diperbaharui oleh Bank Indonesia sebagai bank nasional Indonesia. Selain itu, keunikan lainnya dari memiliki kartu kredit, pemilik kartu kredit bisa menarik uang tunai di mesin ATM baik local maupun seluruh dunia selama terdapat logo kartu kredit seperti VISA, Master Card, Plus, dan sebagainya. Namun penarikan uang tunai di berbagai jenis mesin ATM  pasti akan dikenakan biaya administrasi untuk mencegah perbedaan atau selisih kurs mata uang yang berlaku di suatu negara.

Demikian beberapa keunikan kartu kredit, semoga ini dapat merubah pandangan negative terhadap kartu kredit itu sendiri. Untuk mengantisipasi hutang yang menumpuk jika menggunakan kartu kredit, maka dalam penggunaan kartu kredit harus diperhatikan dan teliti. Apuy

0 comments em “Beberapa Keunikan Kartu Kredit”

Post a Comment

 

Suka - Suka Copyright © 2012 Fast Loading -- Powered by Blogger